Gelar Produk UMKM dan Ngopi Bareng Kopi Purbalingga Hadir di Jakarta

Jakarta – Kabupaten Purbalingga kembali ikuti Pentas Seni yang dilaksanakan di Anjungan Jateng TMII Jakarta. Kegiatan yang menampilkan kesenian berbagai daerah ini selalu sukses menyedot perhatian.

Acara yang digelar pada Minggu, 2 September 2018 ini dapat menjadi berkah tersendiri bagi pelaku UMKM Purbalingga. Dihadiri oleh masyarakat dari berbagai penjuru Indonesia dan tentunya masyarakat Purbalingga yang merantau, kegiatan ini ternyata bisa dimanfaatkan sebagai ajang promosi produk UMKM Purbalingga yang efektif.

Dengan menghadirkan Gelar Produk UMKM dan meramaikannya melalui Ngopi Bareng Kopi Purbalingga, acara ini mampu menghadirkan masyarakat Purbalingga yang tergabung dalam Papeling, Kulabangga, Serulingmas dan Bralingmania Batavia.

Selain menyatukan penikmat kopi dari berbagai daerah, acara Ngopi Bareng Kopi Purbalingga ini juga sekaligus ingin memperkenalkan  aneka produk kopi hasil petani Purbalingga seperti kopi Gunung Malang, kopi Gondang, kopi Makam, kopi Kendil Sirandu, kopi Panusupan, kopi Kejobong dan kopi Gua Lawa.

 

  

 

 

 

Mungkin Anda juga menyukai

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.