Bentuk Sinergitas PNM, Dinkop UKM, dan PLUT Melalu Pelatihan Pembuatan Gula Merah

Purbalingga – Pelatihan Pengembangan Kapasitas Usaha Klasterisasi Pembuatan Gula Merah Sehat telah digelar Kamis (9/5) di Aula Kecamatan Mrebet. Acara tersebut digelar oleh PNM Mekaar Cabang Mrebet dan Bojongsari Area Purbalingga dan juga mengundang DinKop UKM Purbalingga, PLUT Purbalingga, serta pelaku usaha gula merah dari Banyumas sebagai narasumber.

Dalam sambutannya Adi Purwanto selaku Kabid UKM menyambut baik dengan adanya pelatihan ini karena peserta yang mengikuti pelatihan ini mendapat ilmu langsung dari orang yang sudah berpengalaman. Lanjutnya, para peserta diharapkan dapat memproduksi produk dengan kualitas yang lebih baik daripada sebelumnya dan dapat meningkatkan pendapatannya.

“Saya harap PNM ini dapat bersinergi dengan PLUT yang mana sama-sama memiliki tujuan yang sama yaitu memberdayakan UMKM”. Hal ini juga diamini oleh Yunar Chaerdinan Etnanta selaku perwakilan konsultan PLUT Purbalingga. Ia meyakini dengan adanya pelatihan ini dapat menjadi awal sinergi antara PNM dengan PLUT Purbalingga. (YCE)

Mungkin Anda juga menyukai

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.